Sosialisasi Pembekalan Skripsi Kepada Mahasiswa Fakultas Psikologi UP45

Pada tanggal 21 September 2024, bertempat di Laboratorium Komputer Prodi Psikologi Universitas Proklamasi 45 Yogyakarta, telah melaksanakan sosialisasi skripsi untuk mahasiswa. Kegiatan ini bertujuan untuk mengajarkan penggunaan Microsoft Word dalam penulisan format skripsi.

Sosialisasi dibuka oleh Kaprodi Psikologi, Ibu Ayu Gigih Rizqia, M.Psi, Psikolog, yang menyampaikan pentingnya memahami format penulisan sebagai bentuk keseriusan mahasiswa dalam menyusun skripsi. Dalam sambutannya mengingatkan para mahasiswa bahwa penulisan skripsi dan publikasi jurnal sebenarnya akan sama, meskipun proses pembuatannya berbeda.

Sesi pembelajaran penggunaan Microsoft Word dalam penulisan format skripsi dibimbing langsung oleh Ibu Femmy Lekahena, M.Psi, Psikolog. Selama sesi, dibahas juga tentang pentingnya persiapan sebelum bimbingan. Mahasiswa diingatkan memahami bagaimana penelitian yang akan dilaksanakan dan mendengarkan nasehat dari dosen pembimbing, yang tentunya memiliki pengalaman lebih dalam proses ini. Diakhir sesi Kaprodi menekankan bahwa perhatian terhadap format penulisan menunjukkan komitmen mahasiswa dalam menyelesaikan skripsi.

Sebagai penutup kegiatan sosialisasi skripsi, Fakultas Psikologi memberikan kartu bimbingan kepada semua mahasiswa. Kartu ini berfungsi sebagai alat pengontrol waktu proses bimbingan. Dengan kartu bimbingan, mahasiswa diharapkan dapat lebih terorganisir dan fokus dalam setiap sesi bimbingan.